Friday, May 10, 2013

Cara Membuat Makalah Yang Baik dan Benar

Salam sejahtera bagi kita semua. Apa kabar sahabat Indonesia. Kali ini Cah Indonesia akan menyajikan tulisan tentang bagaimana cara membuat makalah yang baik dan benar.
Makalah merupakan sebuah karya tulis untuk menyampaikan suatu teori tertentu dan untuk menyampaikan pendapat kita secara ilmiah. Dalam membuat makalah yang baik dan benar. Hal yang harus di perhatikan antara lain adalah :

Bahasa dalam Membuat Makalah Yang Baik dan Benar. Dalam membuat makalah yang baik dan benar hal-hal yang perlu diperhatikan dalam hal penggunaan bahasa antara lain adalah:
  1. Menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
  2. Menggunakan kata-kata yang bersifat ilmiah.
  3. Tidak mengandung unsur SARA.
  4. Sopan dan tidak menghina atau menjatuhkan orang lain dalam menyampaikan pendapat.

Urutan dan Struktur Makalah Yang Baik dan Benar Makalah terkenal dengan tugas yang kurang disukai dikalangan pelajar karena mereka berpikir bahwa untuk membuat sebuah makalah yang baik dan benar di perlukan kerja keras. Mulai dari menentukan tema sampai membuat kerangka makalah agar sesuai dengan criteria makalah yang baik dan benar. Struktur dari makalah yaitu :
  1. Cover. Merupakan halaman awal yang memuat logo sekolah atau universitas kemudian judul makalah dan nama penulis.
  2. Halaman Judul. Merupakan halaman yang sama persis dengan judul.
  3. Kata pengantar. Halaman pada makalah yang berisi ucapan terima kasih kepada tuhan dan pihak-pihak yang berperan serta dalam pembuatan makalah. Dalam membuat makalah kata pengantar dapat disertakan ataupun tidak tergantung dari keinginan penulis.
  4. Daftar Isi. Merupakan halaman navigasi yang mempermudah pembaca menemuan halaman yang ia cari.
  5. Bab I. Pendahuluan. Pada pendahuluan berisi tiga poin. Yang pertama latar belakang yang merupakan sekumpulan paragraph yang menampilkan alasan penulis menggunakan tema tersebut untuk makalahnya dan apa yang ia harapkan dari penulisan makalah tersebut. Yang kedua adalah rumusan masalah, yang menyajikan pertanyaan-pertanyaan apa saja yang akan dibahas dalam makalah tersebut. Rumusan masalah berbentuk pertanyaan bukan pernyataan. Yang terakhir adalah tujuan penulisan. Tujuan penulisan dalam membuat makalah yang baik dan benar merupakan hal-hal apa saja yang diharapkan dapat diperoleh pembaca setelah membaca makalah tersebut.
  6. Bab II Landasan Teori. Landasan teori berisikan teori-teori apa saja yang relevan dengan tema makalah tersebut. Landasan teori harus menjawab semua pertanyaan dalam rumusan makalah. Makalah yang baik dan benar adalah ketika seorang penulis hanya menyajikan teori-teori yang sesuai dengan rumusan masalah dan tidak menuliskan sebuah teori yang tidak ada dalam rumusan masalah dalam makalah tersebut.
  7. Bab III Pembahasan. Bab pembahasan merupakan sesuatu yang kondisiona, yang berarti bahwa pembahasan hanya perlu di cantumkan jika diminta saja. Atau jika makalah tersebut membahas tentang sebuah kasus atau peristiwa tertentu. Pembahasan merupakan sebuah analisa yang dilakukan oleh penulis dengan menghubungkan antara kasus atau peristiwa yang ada dengan teori-teori yang telah disajikan dalam makalah tersebut sebelumnya.
  8. Daftar Pustaka. Merupakan halaman khusus yang berisikan referensi apa saja yang bisa digunakan dalam membuat makalah tersebut. Makalah yang baik dan benar setidaknya menggunakan tiga buku sebagai referensinya.
Berikut adalah cara membuat makalah yang baik dan benar. Hal yag terpenting untul membuat makalah tersebut menjadi baik dalah dengan menemukan tema yang up to date atau tema-tema yang sedang menjadi buah bibir masarakat, dan makalah yang benar adalah makalah yang mengikuti standar pembuatan makalah dengan memperhatikan bahasa yang digunakan serta struktur penulisannya.

Terima kasih untuk Sahabat Indonesia semua yang telah menyempatkan diri untuk membaca cara membuat makalah yang baik dan benar. Sebagai referensi untuk mengetahu bagaimana penulisan makalah yang baik dan benar silahkan klik link di bawah ini.

Untuk makalah yang tidak memperlukan pembahasan silahkan klik link di bawah ini.

Contoh Makalah Kewarganegaraan

Sedangkan untuk makalah yang memperlukan pembahasan, silahkan klik link dibawah ini.

Contoh Makalah Ekonomi

Contoh Iklan Bahasa Inggris (Advertisement)

Kali ini Cah Indonesia akan membagikan sebuah contoh Advertisement dalam bahasa inggris. hal yang harus di perhatikan dalam membuat Advertisement  adalah sebagai berikut.
  1. Headline. merupakan kumpulan kata atau suatu kalimat yang digunakan untuk menarik perhatian pembaca dan mempengaruhi mereka untuk membaca Advertisement secara lebih rinci. Headline pada advertisement harus menggunakan kata-kata yang bagus dan menarik serta memiliki bentuk dan warna yang unik juga.
  2. Image. Merupakan gambar yang menunjukkan produk atau jasa yang sedang di promosikan atau diiklankan dalam advertisement tersebut.
  3. Address, Phone, and Fax Number. dalam Iklan atau advertisement harus disertakan alamat, nomer telephone dan fax.
  4. Body Copy. Merupakan sekumpulan kalimat yang berisi kalimat atau sekumpulan kata yang mengungkapkan tentang apa yang bisa didapat oleh konsumen dari produk tersebut. apa saja keunggulan produk, dan bisa juga dalam afvertisement tersebut berisikan promosi yang sedang diadakan untuk menarik minat konsumen.
  5. Price , dan Logos. merupakan pernyataan harga dan logo atau lambang dari perusahaan tersebut. harga dan logo merupakan hal yang bisa dikesampingkan dalam membuat advertisement.
Berikut ini adalah salah satu Contoh dari Advertisement. silahkan klik link di bawah ini.
Download Button

Contoh Makalah Kewarganegaraan

Apa kabar sahabat Indonesia semua? Kali ini Cah Indonesia akan membagikan contoh makalah yag bisa di download oleh sahabat semua. dalam tulisan ini contoh makalah yang bisa di download adalah makalah kewarganegaraan, atau makalah yang berhubungan dengan kewarganegaraan.
Pada contoh makalah ini termasuk dalam contoh makalah yang benar dan baik meskipun tidak mengandung atau tidak ada bab pembahasan. jadi sangat cocok digunakan sebagai referensi bagi Sahabat Indonesia semua yang ingin membuat makalah yang tidak mengandung pembahasan. Karena pembahasan merupakan  sesuatu yang kondisional, dalam arti bahwa bab pembahasan hanya ditulis jika diminta saja. Langsung saja silahkan klik link di bawah ini untuk mendownload salah satu contoh makalah ekonomi atau kedua contoh makalah tersebut sekalian. 

Contoh Makalah Teroris

Contoh Makalah Pancasila

klik salah satu link diatas, tunggu 5 detik sampai muncul tulisan skip as di pojok kanan atas. klik skip ad, dan bisa langsung di download contoh makalahnya.

Contoh Makalah Ekonomi

Apa kabar sahabat Indonesia semua? Kali ini Cah Indonesia akan membagikan contoh makalah yag bisa di download oleh sahabat semua. dalam tulisan ini contoh makalah yang bisa di download adalah makalah ekonomi, atau makalah yang berhubungan dengan ekonomi.
Pada contoh makalah ini termasuk dalam contoh makalah yang lengkap karena didalamnya mengandung atau terdapat bab pembahasan. jadi sangat cocok digunakan sebagai referensi bagi Sahabat Indonesia semua yang ingin membuat makalah yang mengandung pembahasan. Langsung saja silahkan klik link di bawah ini untuk mendownload salah satu contoh makalah ekonomi

Contoh Makalah Ekonomi Manajemen SDM

klik link di atas. tunggu 5 detik sampai muncul tulisan skip ad. klik skip ad, dan silahkan download contoh makalahnya.

Thursday, May 9, 2013

Contoh Akuisisi

Kali ini Cah Indonesia akan membagikan beberapa contoh kasus akuisisi. Akuisisi merupakan pembelian mayoritas saham sebuah perusahaan oleh individu ataupun organisasi. Akuisisi domaksudkan agar perusahaan yang diakuisisi dapat dimaksimalkan sumber dayanya untuk kepentingan perusahaan utama dan kepentingan perusahaan yang diakuisisi tersebut.
Perusahaan yang diakuisisi akan melaksanakan semua kegiatannya secara normal namun kemudian pertanggung jawabbanya tidak lagi pada perusahaan itu sendiri, namun kepada perusahaan pengakuisisi yang bertindak sebagai induk perusahaan.
  1. Aqua yang diakuisisi Danone. Contoh pertama dari kasus akuisisi adalah Aqua yang merupakan produsen air minum dalam kemasan terbesar di Indonesia. Dimana merek Aqua sudah identik dengan air minum. Dimana ketika seseorang hendak menebut air minum. Mereka lebih cenderung mengatakan Aqua meskipun sebenarnya mereknya berbeda.
    Aqua adalah sebuah merek air minum dalam kemasan (AMDK) yang diproduksi oleh Aqua Golden Mississipi di Indonesia sejak tahun 1973. Selain di Indonesia, Aqua juga dijual di Singapura. Aqua adalah merek AMDK dengan penjualan terbesar di Indonesia dan merupakan salah satu merek AMDK yang paling terkenal di Indonesia, sehingga telah menjadi seperti merek generik untuk AMDK. Di Indonesia, terdapat 14 pabrik yang memroduksi Aqua. Pada tahun 1998, karena ketatnya persaingan dan munculnya pesaing-pesaing baru, Lisa Tirto sebagai pemilik Aqua Golden Mississipi sepeninggal ayahnya Tirto Utomo, menjual sahamnya kepada Danone pada 4 September 1998. Akusisi tersebut dianggap tepat setelah beberapa cara pengembangan tidak cukup kuat menyelamatkan Aqua dari ancaman pesaing baru. Langkah ini berdampak pada peningkatan kualitas produk dan menempatkan AQUA sebagai produsen air mineral dalam kemasan (AMDK) yang terbesar di Indonesia. Pada tahun 2000, bertepatan dengan pergantian milenium, Aqua meluncurkan produk berlabel Danone-Aqua. Pasca Akuisisi DANONE meningkatkan kepemilikan saham di PT Tirta Investama dari 40 % menjadi 74 %, sehingga Danone kemudian menjadi pemegang saham mayoritas Aqua Group.
  2. akuisisi BenQ terhadap Siemens. Contoh kedua dari kasus akuisisi adalah pembelian sebagian besar saham Siemens oleh BenQ.
    Siemens merupakan sebuah produsen pronsel dari jerman ini didirikan pada 12 Oktober 1847 oler werner von siemens. Setelah sempat menjadi penguasa pasar eropa, kemudian pada tahun 2005 Siemens mengalami kerugian operasional sebesar US$ 170 juta, setelah pangsa pasarnya terus mengalami penurunan. Saat ini, Siemens hanya menguasai sekitar 5% pasar ponsel dunia, sangat jauh tertinggal dari Nokia yang menguasai 30% pasar. Kerugian yang didapat tersebut kemudian memaksa Siemenas menjual saham pada BenQ yang kemudian BenQ akan menggunakan merek Siemens dalam produknya selama lima tahun sebagai akibat dari perjanjian akuisisi tersebut. Perusahaan Taiwan tersebut juga akan melakukan take over terhadap 6.000 pekerja namun hanya sebagai karyawan kontrak.
    Kalangan analis pasar modal menilai, langkah Siemens untuk mengalihkan unit ponselnya ke BenQ melalui akuisisi yang dilakukan BenQ adalah yang terbaik daripada meningkatkan dana tunai untuk mempertahankan kestabilan bisnis. Dalam penutupan perdagangan di Bursa Efek Frankfurt kemarin, saham Siemens naik EUR 1.19 atau 1,94 persen menjadi EUR 62,40
    Berikut adalah contoh kasus akuisisi yang ada didunia perekonomian. Semoga contoh kasus tersebut brmanfaat dan mampu menambah pengetahuan Sahabat Indonesia semua tentang merger. Silahkan klik link dibawah ini untu mengetahui
contoh kasus konsolidasi 
contoh kasus merger

Terima kasih telah mengunjungi blog ini. Silahkan tinggalkan kritik, saran, serta komentarnya, karena pasti akan sangat bermanfaat bagi penulis.

Contoh Merger

Contoh Merger Kali ini Cah Indonesia akan memberikan beberapa contoh kasus merger. Merger merupakan sebuah perjanjian untuk melebur dua atau lebih perusahaan menjadi sebuah perusahaan baru dimana sebuah perusahaan yang besar akan menguasai sebagian besar sumber daya perusahaan hasil peleburan tersebut. Merger terjadi ketika perusahaan yang melebur tersiri dari perusahaan besar dan perusahaan kecil. Berikut ini adalah contoh dari kasus merger tersebut. Silahkan dinikmati
  1. Merger Bank CIMB. Merupakan kasus merger yang terjadi pada Bank Niaga dan Bank Lippo. Bank Niaga didirikan pada 26 September 1955, dan saat ini lnerupakan bank ke-7 terbesar di Indonesia berdasarkan aset serta ke-2 terbesar di segmen Kredit Kepemilikan Rumah dengan pangsa pasar sekitar 9-10%. Bumiputra-Commerce Holdings Rerhad (BCHB) memegang kepemilikan mayoritas sejak 25 November2002, kemudian dialihkan kepada CIMB Group, anak perusahaan yang dimiliki sepenuhnya oleh RCHB, pada 16 Agustus 2007. Bank Lippo didirikan pada bulan Maret 1948. Menyusul merger dengan PT Bank Unium Asia. Bank Lippo mencatatkan sahamnva di Bursa Efek pada November 1989. Pemerintah RI menjadi pemegang sahaln mayoritas di Bank Lippo melalui program rekapitalisasi yang dilaksanakan pada 28 Mei 1999. Pada tanggal 30 September 2005, setelah memperoleh persetu-iuan Bank Indonesia, Khazanah IVasional Berhad mengakuisisi kepemilikan mayoritas di Bank Lippo.
    PT. Bank CTMB Niaga-Tbk berdiri pada tanggal 1 November 2008. PT. Bank CIMB Niaga merupakan hasil merger antara PT. Bank Niaga (Persero) Tbk dengan PT. Bank Lippo (Persero) Tbk. Proses merger dilakukan dengan cara Commerce International Merchant Bankers (CIMB) Group membeli 51 persen saham Bank Lippo yang dimiliki oleh Santubong Ventures. anak usaha dari Khazanah. Khazanah sendiri adalah perusahaan besar dibidang keuangan asal Malaysia. Total pembelian saham Bank Lippo oleh CIMB Group Rp 5,9 triliun atau setara 2.1 miliar ringgit Malaysia.
    Sebagai gantinya Khzanah akan memperoleh 207,l Juta lembar saham baru di Bank Bumlputera - Commerce Holding Berhard (BCHB) yakni perusahan pemilik CIMB Group. Seluruh saham Bank Lippo akan ditukar menjadi sahani Rank Niaga dengan rasio 2,822 saham Bank Niaga per I lembar saham Bank Lippo. Seluruh asset dan kewajiban Bank Lippo akan dialihkan ke Bank Niaga. Dalam proses merger tersebut CIMB menawarkan fasilitas voluntary dan standby facility yang memungkinkan pemegang saham minoritas dikedua bank untuk melepas saham mereka dan tidak berpartisipasi dalam proses merger.

  2. Merger Bank Danamon Danamon yang merupakan contoh kasus merger kedua, didirikan pada tahun 1956 dengan nama Bank Kopra Indonesia. Nama ini kemudian berubah menjadi PT Bank Danamon Indonesia pada tahun 1976 sampai sekarang. Pada tahun 1988, Danamon menjadi bank devisa dan setahun kemudian adalah publik yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta.
    Sebagai akibat dari krisis keuangan Asia di tahun 1998, pengelolaan Danamon dialihkan di bawah pengawasan Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) sebagai BTO (Bank Taken Over). Di tahun 1999, Pemerintah Indonesia melalui BPPN, melakukan rekapitalisasi sebesar Rp32,2 triliun dalam bentuk obligasi pemerintah. Sebagai bagian dari program estrukturisasi, di tahun yang sama PT Bank PDFCI, sebuah BTO yang lain, melakukan merger yang kemudian mengubah nama menjadi bagian dari Danamon. Kemudian di tahun 2000, delapan BTO lainnya (Bank Tiara, PT Bank Duta Tbk, PT Bank Rama Tbk, PT Bank Tamara Tbk, PT Bank Nusa Nasional Tbk, PT Bank Pos Nusantara, PT Jayabank International dan PT Bank Risjad Salim Internasional) dilebur ke dalam Danamon. Sebagai bagian dari paket merger tersebut, Danamon menerima program rekapitalisasinya yang ke dua dari Pemerintah melalui injeksi modal sebesar Rp 28,9 triliun. Sebagai surviving entity, Danamon bangkit menjadi salah satu bank swasta terbesar di Indonesia.
  3. Berikut adalah contoh kasus merger yang ada didunia perekonomian. Semoga contoh kasus tersebut brmanfaat dan mampu menambah pengetahuan Sahabat Indonesia semua tentang merger. Silahkan klik link dibawah ini untu mengetahui

    contoh konsolidasi
    contoh akuisisi
    Terima kasih telah mengunjungi blog ini. Silahkan tinggalkan kritik, saran, serta komentarnya, karena pasti akan sangat bermanfaat bagi penulis.

Contoh Konsolidasi

Kali ini Cah Indonesia akan memberikan beberapa contoh kasus konsolidasi. Konsolidasi merupakan sebuah perjanjian antara dua atau lebih perusahaan untuk membentuk perusahaan baru, dimana pengurus perusahaan tersebut merupakan kesepakatan bersama. Konsolidasi bisa disebut juga sebagai kerja sama yang tidak mengurangi kuasa setiap pihak.
Berikut adalah contoh kasus konsolidasi yang semoga dapat membantu Sahabat Indonesia semua dalam memahami pengertian konsolidasi.
  1. Contoh dari kasus konsolidasi yang pertama adalah Bank Mandiri.
    Yang kita kenal sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia. Bank Mandiri berdiri pada tanggal 2 Oktober 1998 sebagai bagian dari program restrukturisasi perbankan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Indonesia. Pada bulan Juli 1999, empat bank milik Pemerintah yaitu, Bank Bumi Daya, Bank Dagang Negara, Bank Ekspor Impor Indonesia dan Bank Pembangunan Indonesia, melakukan konsolidasi dan membentuk Bank baru dan berubah nama menjadi Bank Mandiri.
    Bank Dagang Negara merupakan salah satu Bank tertua di Indonesia. Sebelumnya Bank Dagang Negara dikenal sebagai Nederlandsch Indische Escompto Maatschappij yang didirikan di Batavia (Jakarta) pada tahun 1857. Pada tahun 1949 namanya berubah menjadi Escomptobank NV. Selanjutnya, pada tahun 1960 Escomptobank dinasionalisasi dan berubah nama menjadi Bank Dagang Negara, sebuah Bank pemerintah ynag membiayai sektor industri dan pertambangan.
    Bank Bumi Daya didirikan melalui suatu proses panjang yang bermula dari nasionalisasi sebuah perusahaan Belanda De Nationale Handelsbank NV, menjadi Bank Umum Negara pada tahun 1959. Pada tahun 1964, Chartered Bank (sebelumnya adalah Bank milik Inggris) juga dinasionalisasi, dan Bank Umum Negara diberi hak untuk melanjutkan operasi Bank tersebut. Pada tahun 1965, bank umum negara digabungkan ke dalam Bank Negara Indonesia dan berganti nama menjadi Bank Negara Indonesia Unit IV beralih menjadi Bank Bumi Daya.
    Sejarah Bank Ekspor Impor Indonesia (Bank Exim) berawal dari perusahaan dagang Belanda N.V.Nederlansche Handels Maatschappij yang didirikan pada tahun 1842 dan mengembangkan kegiatannya di sektor perbankan pada tahun 1870. Pemerintah Indonesia menasionalisasi perusahaan ini pada tahun 1960, dan selanjutnya pada tahun 1965 perusahan ini digabung dengan Bank Negara Indonesia menjadi Bank Negara Indonesia Unit II. Pada tahun 1968 Bank Negara Indonsia Unit II dipecah menjadi dua unit, salah satunya adalah Bank Negara Indonesia Unit II Divisi Expor – Impor, yang akhirnya menjadi BankExim, bank Pemerintah yang membiayai kegiatan ekspor dan impor.
    Bank Pembangunan Indonesia (Bapindo) berawal dari Bank Industri Negara (BIN), sebuah Bank Industri yang didirikan pada tahun1951. Misi Bank Industri Negara adalah mendukung pengembangan sektor – sektor ekonomi tertentu, khususnya perkebunan, industri, dan pertambangan. Bapindo dibentuk sebagai bank milik negara pada tahun 1960 dan BIN kemudian digabung dengan Bank Bapindo. Pada tahun 1970, Bapindo ditugaskan untuk membantu pembangunan nasional melalui pembiayaan jangka menengah dan jangka panjang pada sektor manufaktur, transportasi dan pariwisata.
  2. Konsolidasi Perusahaan Smartfren Contoh dari kasus konsolidasi berikutnya adalah PT. Smartfrend yang merupakan perusahaan telekomunikasi yang sedang naik daun di Indonesia.
    Pada kuartal I/2010 PT Mobile-8 Telecom Tbk (Mobile-8) dan PT Smart Telecom (Smart) berkonsolidasi dengan mengusung Smartfren.
    Mobile-8 Telecom Finance BV (M-8 BV). M-8 BV didirikan pada tanggal 18 Juli 2007 awalnya beralamat di Herengracht 450, 1017 CA Amsterdam, Belanda. Namun pada tanggal 1 September 2010, M-8 BV memindahkan pusat aktifitasnya ke Jalan 54 Clarendon Road, Watford WD17, 1DU, London, Britania Raya. M-8 BV sepenuhnya dimiliki oleh PT Smartfren Telecom Tbk. M-8 BV bergerak di bidang keuangan seperti mencari pendanaan, pinjam dan meminjamkan modal, memberikan jasa konsultasi, dan hal-hal bersifat industri finansial dan komersial lainnya.
    PT Smart Telecom (Smartel). Smartel didirikan berdasarkan Akta PT Indoprima Mikroselindo No. 60 tanggal 16 Agustus 1996, yang dibuat di hadapan Achmad Abid SH, Notaris pengganti dari Sutjipto SH, Notaris di Jakarta juncto Akta Perubahan Anggaran Dasar PT Indoprima Mikroselindo No. 195 tanggal 25 April 1997, yang dibuat di hadapan Sutjipto SH, Notaris di Jakarta, yang telah :
    1. Memperoleh pengesahan dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia berdasarkan Keputusan No. C2-7023 HT.01.01.TH97 tanggal 25 Juli 1997
    2. Didaftarkan di Kantor Pendaftaran Perusahaan Kodya Jakarta Pusat di bawah No. 1209/BH.09.05/VIII/1997 tanggal 26 Agustus 1997
    3. Diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia (BNRI) No. 90 tanggal 11 November 1997, Tambahan No. 5282.
    4. Anggaran Dasar Perseroan sebagaimana dimuat dalam Akta Pendirian telah mengalami beberapa kali perubahan dengan perubahan terakhir dilakukan berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat Smartel No. 23 tanggal 22 Juli 2011 dibuat di hadapan Sri Hidianingsih Adi Sugijanto SH, Notaris di Jakarta dan telah diterima dan di catat dalam database Sistem Administrasi Badan Hukum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan No. AHU-AH.01.10.27540 tahun 2011 tanggal 24 Agustus 2011.
      Smartel merupakan operator telekomunikasi dengan izin penyelenggaraan jaringan bergerak seluler dengan teknologi CDMA2000 1x dan EV-DO yang bergerak di Frekuensi 1900Mhz.
Berikut adalah contoh kasus konsolidasi yang ada didunia perekonomian. Semoga contoh kasus tersebut brmanfaat dan mampu menambah pengetahuan Sahabat Indonesia semua tentang merger. Silahkan klik link dibawah ini untu mengetahui
contoh merger
contoh akusisi
Terima kasih telah mengunjungi blog ini. Silahkan tinggalkan kritik, saran, serta komentarnya, karena pasti akan sangat bermanfaat bagi penulis.

Sunday, May 5, 2013

MAKNA SILA-SILA PANCASILA

Apa kabar Sahabat Indonesia? Pada kesempatan kali ini Cah Indonesia akam menyajikan sebuah artikel tantang makna sila Pancasila. Pancasila merupakan ideologi sekaligus pandangan hidup bangsa. Meskipun secara yuridis, baru disahkan pada 18 Agustus 1945 pada siding pleno PPKI. Namun sebenarnya pancasila merupakan nilai-nilai yang sudah ada sejak berabad-abad tahun yang lalu. Pancasila kemudian dianggap sebagai suatu nilai dasar negara Indonesia karena sesuai dengan kepribadian bangsa Indonesia.
Pencasila terdiri atas lima sila. Sila yang pertama adalah keTuhanan Yang Maha Esa. Sila kedua adalah kemanusiaan yang adil dan beradab. Sila ketiga persatuan Indonesia. Sila keempat adalah kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam pemusyawaratan perwakilan. Dan sila yang terakhir atau kelima adalah keadilan social bagi seluruh rakyat Indonesia.

MAKNA SILA-SILA PANCASILA
Berikut adalah makna dari setiap sila-sila Pancasila tersebut.
  1. Sila KeTuhanan Yang Maha Esa
    Sila pertama Pancasila ini memiliki makna bahwa setiap manusia harus memiliki Tuhan yang diyakininya tanpa keragu-raguan, kemudian diikuti dengan tanggung jawab dan kewajiban untuk menjalankan sesuai dengan syariat masing-masing. Sila KeTuhanan Yang Maha Esa memaksa setiap orang agar taat dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan tetap menghormati antara satu penganut agama satu dengan yang lain. Sejalan dengan pasal 29 UUD 1945 yang berbunyi : Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agama masing-masing dan beribadat menurut agamanya dan keprcayaannya itu.
  2. Sila Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab
    Sila kedua Pancasila ini memiliki arti kesadaran sikap dan perilaku untuk memperlakukan setiap hal secara adil dan sesuai dengan moral hidup serta memperlakukannya seperti apa yang seharusnya.
    Pengakuan HAM, memperlakuan manusia sebagaimana mestinya dan menyadari bahwa setiap manusia memiliki harkat dan martabat yang merupakan pemberian Tuhan.
  3. Sila Persatuan Indonesia
    Sila ketiga Pancasila ini memiliki arti usaha menuju persatuan untuk meningkatkan rasa nasionalisme setiap warga negara. Meskipun Indonesia terdiri atas banyak suku, ras, dan agama. Namun nilai dari persatuan mampu menyelaraskan keberagaman tersebut menjadi satu kesatuan bangsa. Sebagaimana semboyan Indonesia yaitu Bhineka Tunggal Ika.
  4. Sila Kerakyatan Yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan Dalam Permusyawaratan Perwakilan.
    Sila keempat pancasila ini memiliki makna bahwa setiap penentuan suatu kebijakan oleh pemerintah melalui lembaga pemerintahan harus dilakukan secara musyawarah untuk mencapai mufakat dengan berdasar atas nilai keTuhanan dan kemanusiaan serta memperhatikan keinginan rakyat Indonesia sebagai pemegang kekuasaan tertinggi.
  5. Sila Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia.
    Makna yang terkandung dalam sila kelima Pancasila ini adalah setiap segi kehidupan bangsa Indonesia harus memiliki dan selalumengembangkan nilai keadilan untuk mencapai kemakmuran dan kesejahteraan. Setiap nilai keadilan yang dimiliki dan dilaksanakan dengan baik oleh setiap rakyat Indonesia akan membawa Indonesia mencapai tujuannya.
    Implementasi dari sila kelima pancasila ini adalah pengakuan akan hak dan kewajiban. Penyediaan hak-hak setiap individu. Serta menjaga keselarasan, keserasian, keseimbangan antara hak dan kewajiban serta penghormatan terhadapnya.

Demikian adalah makna dari sila-sila Pancasila. Semoga artikel tentang makna sila Pancasila ini bermanfaat bagi Sahabat Indonesia semua. Terima kasih. Salam sejahtera bagi kita semua.

PENGERTIAN AQIDAH

Kali ini Cah Indonesia akan menyajikan tentang pengertian Aqidah. Selain itu. Juga akan dibahas tentang apa saja ruang lingkup dari Aqidah. Langsung saja, ini adalah pembahasan tentang Aqidah.

Pengertian Aqidah,
Aqidah merupakan sebuah keyakinan yang ada didalam hati. Secara etimology, Aqidah diartikan berakar yang diambil dari kata ‘Aqada – Ya’qidu – ‘Aqidatan. Kemudian dapat pula diambil dari kata Aqidan yang berarti simpul, ikatan, perjanjian, dan kokoh. Setelah kata Aqidan diubah menjadi Aqidah artinya menjadi keyakinan. Dan jika kedua kata itu dihubungkan, maka Aqidah memiliki pengertian sebagai keyakinan yang trsimpul kokoh di dalam hati yang bersifat mengikat dan mengandung perjanjian.
Aqidah menurut terminology memiliki beberapa pengertian antara lain:
  1. Pengertian Aqidah menurut Hasan al-Banna. Dalam kitabnya Majmu’ al-Rasail, Hasan al-Banna mengungkapkan bahwa Aqa’id (bentuk jamak dari Aqidah) merupakan beberapa perkara yang wajib diyakini kebenarannya oleh hati, mendatangkan ketentraman jiwa menjadi keyakinan yan gtidak tercampur sedikitpun dengan keragu-raguan.
  2. Pengertian Aqidah menurut Abu Bakar Jabir al-Jazary. Dalam kitabnya Aqidah al-Mukmin, Abu Bakar mengatakan bahwa Aqidah memiliki pengertian sebagai sejumlah kebenaran yang dapat diterima secara umum (asioma) oleh manusia berdasarkan akal, wahyu, dan fitrah.
Dari pengertian diatas, dapat diketahui bahwa hal yang harus di perhatikan dalam memahami pengrtian Aqidah adalah pertama, setiap manusia telah memiliki fitrah untuk mengakui sebuah kebenaran, indera untuk mencarinya, dan akal untuk mengujiya. Kedua, bahwa sebuah keyakinan tidak boleh di campur adukkan dengan keragu-raguan. Ketiga, Aqidah harus mendatangkan kedamaian. Dan yang keempat, setiap keyakinan harus diikuti dengan tanggung jawab dan kewajiban untuk menjalankan keyakinannya.

Ruang Lingkup Aqidah
Setelah mengetahui tentang pengertian Aqidah, sekarang akan dibahas tentang apa saja yang menjadi ruang lingkup dari Aqidah. Ruang lingkup dari Aqidah menurut Hasan al-Banna membahas tentang :
  1. Ilahiyat : pembahasan tentang segala seseatu yang berhubungan dengan Allah, seperti nama-nama Allah, sifat-sifat Allah, dan sebagainya.
  2. Nubuwat : pembahasan tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan Nabi dan Rosul.
  3. Ruhkaniyat : pembahasan tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan alam Ghoib, seperti Malaikat, Jin, Neraka, dan Surga.
  4. Sam’iyat : pembahasan tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan sesuatu yang hanya bisa diketahui melalui sam’I, seperti Dalil Nagli berupa Al – Qur’an dan As – Sunnah.
Demikian adalah pembahasan tentang pengertian Aqidah dan ruang lingkup Aqidah. Semoga bermanfaat bagi Sahabat Indonesia Semua.